Skip to main content

Berbagai Bahasan tentang Analisis Finansial

Seorang ahli bernama Finnerty berpendapat bahwa analisis finansial adalah proses untuk mengumpulkan dan menemukan kembali data dan bukti informasi keuangan dalam suatu format yang cocok untuk selanjutnya ditindak lanjuti secara efektif. Di sisi lain, Bowlin mengatakan bahwa analisis finansial dilakukan dengan sebuah metode dan mengukur kekuatan serta kelemahan sebuah perusahaan melalui informasi yang telah ditemukan. Analisis finansial merupakan sebuah analisis yang dipakai untuk menilai kelangsungan, profit, stabilitas dalam suatu usaha, sub usaha, atau proyek. Analisis ini dilakukan oleh seorang yang dianggap profesional dalam perusahaan yang bersangkutan dengan menyajikan laporan berbentuk rasio untuk memaparkan informasi terkait keuangan perusahaan. Biasanya yang menjadi analisator adalah pimpinan tertinggi perusahaan sebagai orang yang berhak untuk melakukan tinjauan, mengambil keputusan, dan menetapkan suatu kebijakan yang akan diterapkan oleh perusahaan. Analisis ini meliputi keputusan untuk melanjutkan atau tidak beroperasinya sebuah usaha, menentukan pembuatan atau pembelian bahan baku demi berlangsungnya proses produksi, membeli atau menyewa mesin produksi sebagai alat penunjang, serta menjalin kerjasama dengan instansi terkait. Sebagai tambahan, keputusan lain sebagai pilihan utama maupun alternatif  juga menjadi bagian dari analisis ini.

Analisis Finansial

Tujuan melakukan analisis finansial adalah mengetahui kondisi keuangan, hasil dan kemajuan keuangan dari suatu usaha yang dilakukan oleh perusahaan, serta mengidentifikasi berbagai perubahan keuangan dari tahun ke tahun. Sementara itu, manfaat yang diperoleh dalam melakukan analisis finansial menurut Djarwanto adalah mengetahui hubungan antarperusahaan dalam suatu laporan keuangan ataupun antarlaporan keuangan. Hal ini dapat dijadikan sebagai pengukur sejauh mana keuangan berkembang. Jika ditemukan kelemahan pada hasil penghitungan laporan, maka dapat dilakukan perbaikan. Selain itu, analisis ini juga bisa dijadikan sebagai dasar dalam mengambil keputusan, transparansi informasi, dan pembelajaran untuk memperbaiki laporan finansial untuk ke depannya. Jadi laporan akan disusun lebih baik lagi dengan berbagai perbaikan dan konsistensi yang lebih baik. Kemudian, penggunaan analisis finansial dan anggaran kas secara bersamaan, dapat diperoleh prediksi laporan keuangan di masa depan.

Dalam melakukan analisis finansial, tindakan yang dilakukan adalah menghitung neraca dan laporan serta untung-rugi sebagai telaah terhadap hubungan-hubungan tendensi atau kecenderungan yang mampu menentukan posisi, hasil operasi, dan perkembangan keuangan suatu perusahaan. Metode dan teknik analisis dalam analisis keuangan dipakai sebagai pengukur hubungan antarpos dalam laporan. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan jawaban atas perubahan tiap-tiap pos dan melakukan perbandingan terhadapnya. Dalam melakukan analisis finansial, terdapat 2 metode, yakni metode kinerja masa lalu yang tersedia selama 5 tahun terakhir, dan di masa yang akan datang yang dilakukan dengan menghitung, memperbaiki laporan keuangan serta melakukan prediksi untuk keuangan di masa yang akan datang.

Beberapa langkah untuk melakukan analisis finansial yaitu : mengumpulkan data dan laporan keuangan secara lengkap, kemudian melakukan pengukuran dan penghitungan terhadap laporan dan data dengan menggunakan rumus-rumus tertentu, selanjutnya menginterpretasikan hasil pengukuran dan penghitungan, lalu menyusun laporan yang berisi tentang posisi keuangan perusahaan, dan yang terakhir memberikan saran, kritik, atau rekomendasi berdasarkan hasil analisisnya. Dari sinilah dapat diketahui adanya kemajuan ataupun kemunduran sebuah laporan keuangan sehingga dapat pula dilakukan prediksi terhadap laporan tersebut di masa yang akan datang. Dengan adanya analisis laporan finansial tersebut, terdapat nilai pembelajaran dan upaya untuk melakukan perbaikan agar laporan keuangan bisa menunjukkan perkembangan yang lebih baik lagi.

Comments

Popular posts from this blog

Pengertian Finansial dan Perkembangan Berbagai Istilah dari Kata Tersebut dalam Bidang Ekonomi

Mendengar kata finansial, tentunya kita akan berpikir itu adalah istilah dalam bidang ekonomi. Ya, finansial adalah sebuah kata yang sering muncul dalam bidang ekonomi. Finansial berasal dari bahasa Inggris, yakni finance. Mudahnya, finansial juga diartikan sebagai keuangan. Lalu sebenarnya, apa pengertian finansial itu? Mari kita lihat pengertian-pengertian dan pengembangan pemakaian kata finansial dalam bidang ekonomi. Semoga dengan ulasan berikut, Anda bisa mendapatkan pengetahuan baru atau menambah pemahaman Anda tentang ekonomi. Pengertian finansial dapat mencakup beberapa aspek, misalnya ilmu keuangan dan aset lainnya, pengelolaan atau manajemen aset tersebut, dan bagaimana menghitung dan mengatur risiko proyeknya. Finansial berarti mempelajari kemampuan individu, bisnis , dan organisasi untuk mengelola, meningkatkan, mengalokasi, juga menggunakan sumberdaya moneter yang sejalan dengan waktu serta menghitung risiko dan menentukan prospek. Finansial juga dapat berarti admi...

Pengertian Kebugaran Jasmani Menurut Para Ahli

Di Indonesia istilah kebugaran jasmani sudah umum digunakan di masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. Memberikan pengertian kebugaran jasmani yang tepat adalah sulit, karena kebugaran jasmani merupakan masalah yang komplek. Pengertian kebugaran jasmani yang disampaikan para ahli bermacam-macam, antara ahli yang satu dengan ahli yang lain tidak sama, hal ini dapat kita lihat pendapat masing-masing ahli antara lain: Menurut Kockey dalam Sumarjo (2002 : 43) kebugaran jasmani adalah kemampuan untuk menyelesaikan tugas sehari-hari dengan mudah, tanpa kelelahan yang berarti dan masih dapat menikmati waktu senggangnya serta dalam keadaan darurat masih mampu melakukan pekerjaan yang tak terduga. Menurut Sadoso Sumosardjuno (1998 : 19) kebugaran jasmani adalah kemampuan seseorang untuk menunaikan tugasnya sehari-hari dengan gampang, tanpa merasa lelah yang berlebihan, dan masih mempunyai sisa atau cadangan tenaga untuk menikmati waktu senggangnya dan keperluan-keperluan yang mendadak. ...

Cara Blokir Situs / Download File dengan Mikrotik

Dalam artikel ini akan diberikan beberapa cara untuk memblokir salah satu situs atau download file dengan mikrotik sehingga user tidak bisa melakukan browsing terhadap situs tertentu ataupun melakukan download file. Hal ini bisa kita lakukan dengan memanfaatkan proxy internal mikrotik . Biasanya ini diterapkan pada perusahaan yang memang tidak ingin karyawannya mengakses salah satu situs misalnya facebook atau yang lainnya. Cara memblokir salah satu website /ip proxy access add dst-host=www.contohsitus.com action=deny code ini  akan memblokir situs www.contohsitus.com Kita juga bisa memblokir aktifitas download file /ip proxy access add path=*.exe action=deny add path=*.mp3 action=deny add path=*.zip action=deny add path=*.rar action=deny Memblokir akses URL yg berisi ektensi tersebut Atau anda bisa juga coba ini /ip proxy access add dst-host=:download action=deny code ini akan memblokir situs yang berisi kata download. Contoh : www.download.com download.g...